PENGENALAN BAHAN AJAR BERBASI INKUIRI TERBIMBING BERBANTUAN VIRTUAL LABORATORY SEBAGAI SALAH SATU BAHAN AJAR FISIKA DI SMA

  • Tuti Hardianti Universitas Negeri Medan
  • Syahwin Syahwin Universitas Islam Sumatera Utara
  • Sheila Fitriana Universitas Islam Sumatera Utara
  • Rachmat Rizaldi Universitas Islam Sumatera Utara
Keywords: bahan ajar,inkuiri terbimbing,virtual laboratory

Abstract

Pengabdian masyarakat dalam bentuk kegiatan pengenalan bahan ajar berbasis inkuiri berbantuan virtual laboratory ini diharapkan dapat menambah wawasan dan pengalaman para guru di SMA/sederajat di Kota Medan dalam mengatasi beberapa persoalan seperti permasalahan kurangnya alat praktikum dan dapat meminimalisir pemanfaatan waktu praktikum menjadi lebih efisien. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini menggunakan metode pendampingan. Langkah-langkah yang dilakukan dalam kegiatan pengabdian meliputi, (1) Tahap persiapan, (2) Tahap pelaksanaan dan, (3) Tahap evaluasi. Analisis kepuasan yang dilakukan pada saat pengabdian mendapatkan respon positif dari peserta dengan rata-rata yang menjawab sangat puas sebesar 85,62 % dan rata-rata yang menjawab puas sebesar 14,38 %. Hal ini  menunjukkan bahwa kegiatan ini telah dilaksanakan dan berjalan dengan baik dan dapat memberikan manfaat bagi peserta pengabdian.

Published
2023-12-09
How to Cite
Hardianti, T., Syahwin, S., Fitriana, S., & Rizaldi, R. (2023). PENGENALAN BAHAN AJAR BERBASI INKUIRI TERBIMBING BERBANTUAN VIRTUAL LABORATORY SEBAGAI SALAH SATU BAHAN AJAR FISIKA DI SMA. JOURNAL OF SRIWIJAYA COMMUNITY SERVICE ON EDUCATION (JSCSE), 2(2), 31-35. https://doi.org/https://doi.org/10.36706/jscse.v2i2.977