Implementasi Video Tutorial Pada Mata Kuliah Metode Numerik terhadap Pemahaman Konsep Matematis Mahasiswa Pendidikan Matematika UPGRI Palembang

  • N Surmilasari Universitas PGRI Palembang
  • A S Mulbasari Universitas PGRI Palembang
Keywords: Video Tutorial, Metode Numerik, Pemahaman Konsep Matematis

Abstract

Penelitian Implementasi Video Tutorial Pada Mata Kuliah Metode Numerik terhadap Pemahaman Konsep Matematis Mahasiswa Pendidikan Matematika UPGRI Palembang ini merupakan penelitian eksperimen dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan video tutorial pada mata kuliah metode numerik terhadap pemahaman kosep matematis mahasiswa pendidikan matematika di UPGRI Palembang. Subyek penelitian ini adalah Mahasiswa Pendidikan Matematika Universitas PGRI Palembang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes yang dilaksanakan pada akhir perkuliahan. Teknik analisis data dengan menggunakan. Uji Mann Whitney. Hasil pengujian diperoleh nilai signifikan 0,000 kurang dari α = 0,05 sehingga Ho ditolak yang berarti ada pengaruh yang signifikan pengimplementasian video tutorial pada mata kuliah metode numerik terhadap pemahaman kosep matematis mahasiswa pendidikan matematika UPGRI Palembang.

Published
2021-06-01